RCMNews.id, Karimun – Tujuh Warga Negara Asing (WNA) di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri yang positif Covid-19 telah dinyatakan sembuh.
Sembuhnya tujuh orang tenaga kerja asing (TKA) bekerja di perusahaan yang sama itu, sekitar setelah sepekan menjalani isolasi.
Sehari sebelumnya, Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun telah menyampaikan hasil pemeriksaan sampel pasien diduga klaster nataru tersebut dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BTKLPP) Batam, Provinsi Kepri.
Kesemuanya dinyatakan tidak terpapar atau negatif Covid-19 varian Omicron.
“7 WNA yang positif Covid-19 telah dinyatakan sembuh hari ini, Rabu 12 Januari 2022,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun, Rachmadi.
Dijelaskannya, saat ini daerah berjuluk Bumi Berazam tersebut nol atau tidak ada lagi pasien positif atau kasus aktif Covid-19.