Iklan - Scroll Untuk Baca Artikel
HeadlineKarimunKepriPeristiwaTrend

Herlambang Jabat Kasi Intel Kejari Karimun Gantikan Rezi

×

Herlambang Jabat Kasi Intel Kejari Karimun Gantikan Rezi

Sebarkan artikel ini
Kasi Intel Kejari Karimun yang baru, Herlambang Adhi Nugroho. Foto: Kar

KARIMUN – Jabatan Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejaksaan Negeri Karimun resmi berganti.

Sertijab pejabat lama dan baru dilaksanakan di Aula Kejari Karimun, Kepulauan Riau, Kamis (9/1/2025).

Iklan - Scroll Untuk Melanjutkan
Iklan - Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kasi Intel Kejari Karimun yang lama, Rezi Dharmawan kini menjabat sebagai Kasi Pidum Kejari Pelalawan, Riau.

Saat ini Kasi Intel Kejari Karimun dijabat oleh Herlambang Adhi Nugroho, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubsi Pra Penuntutan Seksi Tindak Pidana Umum Kejari Tanjung Perak.

“Di tempat kerja yang baru lebih sukses lagi, tingkatkan kinerja dan prestasinya,” pesan Kajari Karimun, Priyambudi ke Rezi.

BACA: Kejari Karimun Eksekusi Terpidana Pelanggaran Pemilu 2024

Ia sangat mengapresiasi dedikasi Rezi Dharmawan selama bertugas di Kejari Karimun.

Hal itu dibuktikan terjalinnya hubungan baik dengan sesama instansi vertikal, pemerintah daerah serta insan pers.

“Terima kasih atas sumbangsih selama ini bagi organisasi dan membina hubungan yang baik dengan sesama instansi vertikal maupun Pemda dan rekan media,” ucapnya.

BACA: Kejari Tetapkan 2 Tersangka Kasus Korupsi di Dinas LH Karimun

Kejari Karimun mengucapkan selamat kepada Herlambang yang mendapatkan promosi.

Ia meminta Kasi Intel yang baru, dapat memberikan warna baru agar kinerja Kejari Karimun dapat lebih baik lagi.

“Segera menyesuaikan diri dengan lingkungan, baik di intenal maupun eksternal, salah satunya dengan rekan-rekan media yang hubungannya sudah terjalin dengan baik selam ini,” pinta Priyambudi.

BACA: Berdamai, ini Kesepakatan Sopir Angkot dan Maxim di Karimun

Kajari Karimun menyampaikan, pihaknya tidak bisa bekerja sendiri, ia membutuhkan bantuan dari rekan-rekan media.

“Harapannya kita terus bermitra dengan baik, karena kami juga tidak bisa bekerja sendiri, mohon bantuan dan dukungan dari rekan media semuanya,” kata Priyambudi mengakhiri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *