Iklan - Scroll Untuk Baca Artikel
Advetorial dan OpiniKarimunKepri

Pesan Mahasiswa di Hari Jadi Kabupaten Karimun ke 21

×

Pesan Mahasiswa di Hari Jadi Kabupaten Karimun ke 21

Sebarkan artikel ini
Febby Wahyudi, mahasiswa aktif UMRAH.
IKUTI RCMNEWS di Google News

Karimun – Penghujung tahun 2020 ini tidak sedikit momentum yang akan dilalui bangsa yang telah genap 75 tahun berdiri. Diantaranya adalah Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan dilaksanakan secara serentak di 9 Provinsi berbeda.

Salah satunya Provinsi Kepulauan Riau. Tidak hanya Provinsi ini, melainkan 6 Kabupaten/Kota didalamnya.

Iklan - Scroll Untuk Melanjutkan
Iklan - Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Tak hanya sampai disitu, momentum di penghujung tahun ini pun menjadi spesial untuk Kabupaten yang disematkan sebagai Bumi Berazam. Dimana tepat pada 12 Oktober 2020 usianya kini telah 21 tahun.
Berdiri sebagai Kabupaten, tentu bukan waktu yang singkat. Namun masih terlalu muda untuk berdirinya Kabupaten Karimun. Atas dasar itulah tepat pada hari ini, penulis beranggapan bahwa ini adalah waktu yang tepat untuk sebuah merefleksikan bahwa hari jadi kali ini bukan hanya sebuah euforia semata.

Sebagai seorang mahasiswa yang berasal dari tanah Bumi Berazam, berharap di usia Kabupaten Karimun yang sudah berumur 21 tahun semoga lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Puncak prestasi dari Kabupaten Karimun ialah ‘Kesejahteraan Seluruh Masyarakat Kabupaten Karimun’.

Sepanjang Tahun 2015-2020 tercatatkan beberapa prestasi yang telah di raih Kabupaten Karimun diantaranya :
1. Tahun 2015 Kabupaten Karimun melalui Badan Zakat Nasional ( BazNas) mampu menghimpun dana sebesar 1,6 Miliar, Keberhasilan tersebut mengantarkan Kabupaten Karimun pada urutan ke 30 dari 500 Kabupaten Kota se-Inodonesia. “Keberhasilan Baznas Karimun mengumpulkan zakat juga mendapat apresiasi dari Kementerian Agama. Salah satunya dengan mengundang pengurus Baznas Karimun untuk menghadiri acara “Zakat World” di Jakarta,”

2. Tahun 2015 juga Kabupaten Karimun mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) tetap memberikan piagam penghargaan pemecahan rekor dunia baru pengibaran bendera merah putih raksasa seukuran 1500 meter persegi di laut perairan Coastal Area Tanjungbalai Karimun.

3. Tahun 2016 Kabupaten Karimun kembali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecaualian (WTP) lima tahun berturut-turu terhitung sejak tahun 2012-2016 atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) APBD Karimun tahun anggaran 2016.

4. Tahun 2016 Kabupaten Karimun melalui Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun raih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE). Penghargaan APE diberikan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP dan PA) di Istana Wakil Presiden RI, Rabu (19/12/2019).

5. Tahun 2016 Kabupaten Karimun dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) KKI“Kushin Ryu M Karate-Do Indonesia“ mampu menggalang 4 mendali emas dan 1 perak.

6. Pemerintah Kabupaten Karimun mendaptkan Piagam Penghargaan Hasil Evaluasi Kinerja Instansi Pemerintah( SAKIP ) dari Mentri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi secara berturut-turut, dari tahun 2017-2018.

7. Pemerintah Kabupaten Karimun kembali mencatatkan prestasi menggalang penghargaan ADIPURA selama 3 tahun berturut-turut.

8. Kabupaten Karimun kembali mencatatkan sejaarah sepanjang 5 tahun tarakhir, Kabupaten Karimun mencatatkan tiga (3) kali mampu mempertahankan Juara Umum Musabaqah Tilawatil Quran (disingkat MTQ) Tingkat Provinsi.

9. Tahun 2019 Kabupaten Karimun mendapatkan Penghargaan yang diterima Bupati Karimun dan istri atas prestasi di sektor kependudukan, serta komitmen dan kepemimpinan beliau dalam menggerakkan Program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga dalam rangka mewujudkan keluarga kecil bahagia sejahtera.

Logo HUT ke 21 Kabupaten Karimun tahun 2020.

Prestasi yang di raih oleh Daerah Kabupaten Karimun sepanjang lima tahun terakhir di atas merupakan 09 dari sekian banyaknya prestasi yang belum terekspos kemedia publik. Dibalik prestasi yang telah di di raih Kabupaten Karimun juga ada beberapa masalah yang seharusnya menjadi bahan rujukan bagi Pemerintah Daerah dalam mengoptimalkan peran Pemerintah Daerah Kabupaten dalam menyelenggarakan tata kelola pemerintah yang baik di Bumi Berazam.

Di hari sakral yang menuju Kabupaten Karimun kedepannya di harapkan mengoptimalkan, membangun seluruh aspek;

• Pembangunan Pendidikan di Kabupaten karimun harus mampu menjadi tonggak dalam membangun Sumber Daya Manusia (SDM) melihat banyak nya pemimpin Provinsi Kepulauan Riau lahir dari rahim Kabupaten Karimun.

• Pembangunan Kesehatan di harapkan mampu memberikan pelayanan yang bermutu dan mampu di dapatkan bagi setiap elemen masyakat di Kabupaten Karimun.

• Pembangunan Ekonomi di kabupaten Karimun di harapkan mampu mengentaskan kemiskinan dengan pembangunan ekonomi kerakyatan, dengan demikian angka pengguran dapat di minimalisir, pengeloaan potensi daerah merupakan alternatif utama dengan memanfaatkan Sumber Daya Manusia setempat.

• Sosial dan politik di harapkan mampu memberikan edukasi, nilai-nilai gotong royong lebih giat di laksanakan, bersatu padu agar pembangunan harmonisasi mampu terbangun. Pemerintah Kabupaten juga harus lebih mengedepankan partisipasi setiap masyarakat dalam mengambil kebijakan, sehingga masyrakat dan pemerintah tidak memiliki batas dalam nuasa penyelenggaraan tata kelola kenegaraan.

Hari jadi Kabupaten Karimun yang ke 21 di harapkan tidak hanya sekedar euforia semata, melaiankan dapat menjadi reflesi dan membangun semangat baru, untuk membangun Kabupaten Karimun yang unggul secara Sumber Daya Manusia, yang maju secara ekonomi, dan bermartabat secara budaya. Dengan demikian Bergening Daerah Kabupaten Karimun menjadi pusat percontohan pembangunan bagi Daerah lainnya.

Kedepannya Pemerintah mampu membangun ruang terbuka bagi pemuda, baik pelajar dan mahasiswa dalam suatu ruang agenda penting membawa Kabupaten Karimun yang maju. Sebab di tangan pemuda terdapat masa depan bangsa.

Ruang terbuka tersebut sebagai gambaran bagaiman Pemuda/i Kabupaten Karimun menjabarkan pembangunan Kabupaten Karimun yang berkelanjutkan.

Sehingga inovasi-inovasi atau gagasan-gagasan pmuda/i Kabupaten Karimun mampu menjadi pertimbangan pemerintah dalam membuat program penyeleggaraan Pemerintahan Daerah.

 

Penulis : Febby Wahyudi (Mahasiswa aktif UMRAH)
Warga: Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *