INFOTERKINI – Pasien positif virus Corona atau Covid-19 di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) terus bertambah.
Jika sebelumnya 22 orang, pada Sabtu 1 Mei 2020 total pasien positif yang sembuh bertambah menjadi 27 orang. Tentu ini menjadi kabar yang mengembirakan.
Namun, beradasarkan laporan yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kepri, Sabtu (1/5) yang diperoleh infoterkini.co.id, kasus positif Covid-19 ada penambahan sebanyak 3 kasus atau total 92, sebelumnya 89.
Baca Juga: Pemkab Karimun Distribusikan 33 Ribu Paket Sembako Untuk Masyarakat
Sedangkan positif Covid-19 tetap di 9 orang. Sama dengan positif Covid-19 karantina juga tetap 11 orang. Positif Covid-19 perawatan 16 orang.
Masih berdasarkan data diperoleh, untuk PDP, ODP dan OTG kembali terjadi penambahan.
PDP bertambah 8 dengan total 338, rinciannya 73 dalam pengawasan dan 265 selesai pengawasan.
Baca Juga: Mencuri HP, Dua Waria di Karimun Ditangkap Polisi
ODP bertambah 6 dengan total 3.193, rinciannya 415 dalam pemantauan dan 2.778 selesai pemantauan.
Kemudian OTG bertambah 87 dengan total 2.340, sebelumnya 2.253.